Resep Tumis Brokoli Spesial Komplit

Memasak tumis brokoli di rumah bisa menjadi santapan yang special bila anda menggunakan bahan-bahan tambahan yang disukai keluarga. Selain itu, akan tambah istimewa jika anda menggunakan bumbu yang nikmat yaitu dari Royco. Beraneka macam bumbu bisa anda gunakan untuk membuat tumisan menjadi lebih nikmat, salah satunya yaitu Royco Bumbu Serbaguna All In One. Dengan takaran bahan yang pas dan bahan yang komplit, maka masakan anda akan semakin istimewa.

masak tumis brokoli hari iniBerikut ini resep oseng-oseng brokoli special dan komplit dengan Royco All In One.

Bahan-bahan:

  • 100 gram brokoli, cuci hingga bersih dan potong sesuai selera.
  • 100 gram wortel, iris serong tipis-tipis.
  • 100 gram jamur tiram.
  • 3 buah sosis sapi, potong-potong.
  • 2 siung bawang merah dan bawang putih yang telah halus.
  • Gula, air dan minyak secukupnya.
  • Royco All In One.

Cara membuat:

  1. Tumis bawang hingga harum,
  2. Masukkan brokoli, jamur, sosis dan wortel, beri air secukupnya,
  3. Masak hingga matang, beri Royco dan sedikit gula.

Dengan demikian, tumisan special siap dihidangkan sebagai menu makan pendamping nasi putih. Rasa dari Royco yang anda gunakan sudah mencakupi semua penyedap bahkan andapun tak memerlukan garam dalam masakan. Itulah resep tumis brokoli special dan komplit yang pasti disukai semua anggota keluarga anda karena rasanya yang super nikmat dan lezat.

Seorang apoteker dan ibu yang hobi memasak, menulis serta berbagi informasi di media online. Saat ini ikut menjadi kontributor di Hoopiz.com
Lihat semua tulisan 📑.