Resep Tumis Kangkung Saus Tiram

Hoopiz.com – Sayuran hijau memang dipercaya memiliki banyak nutrisi yang baik bagi tubuh. Kangkung merupakan salah satu sayuran hijau yang memiliki segudang manfaat bagi yang mengkonsumsinya. Anda percaya jika kangkung mengandung vitamin C?

Meski bukan buah-buahan namun kangkung justru mengandung vitamin C yang lebih banyak dari buah-buahan pada umumnya yang mengandung vitamin C. Oleh karenanya bagi yang sariawan atau gusi berdarah sangat cocok bila mengkonsumsi vitamin C. Konsumsi vitamin C juga baik untuk kebugaran tubuh. Kangkung juga termasuk ampuh dalam mengobati penyakit insomnia, yaitu penyakit susah tidur.

Konsumsi daun kangkung sangat membantu anda tidur lelap. Kangkung akan lebih nikmat ditumis. Banyak resep tumis kangkung yang bisa dimasak, salah satunya tumis kangkung saus tiram.

Bahan-bahan resep tumis kangkung saus tiram yaitu sebagai berikut:

  1. kangkung 2 ikat
  2. bawang merah 3 siung
  3. bawang putih 2 siung
  4. cabai rawit 15 buah
  5. saus tiram 1 bungkus
  6. tahu cina 2 buah
  7. garam secukupnya
  8. penyedap rasa secukupnya

Cara memasak tumis kangkung saus tiram:

  1. mengiris bawang putih serta bawang merah tipis dan juga iris cabai rawinya berbentuk serong panjang
  2. potong kangkung
  3. tumis bawang dan juga cabai sampai harum kemudian masukkan tahu yang sudah dipotong
  4. setelah tahu agak matang masukkan kangkung
  5. beri sedikit air dan masak selama kurang lebih 3 menit
  6. masukkan garam dan penyedap rasa
  7. tunggu kangkung layu dan angkat
  8. masakan siap dihidangkan

Masakan tumis kangkung anda akan menjadi lengkap dan lebih nikmat bila menggunakan Royco sebagai penyedap masakan. Royco merupakan salah satu bumbu dapur yang banyak dipakai oleh Ibu seluruh Indonesia. Royco dibuat dari racikan bahan terbaik. Banyak pilihan bumbu dalam Royco yang mana juga ada Royco All in One yang mana sangat cocok untuk anda memasak dan tentunya lebih mempermudah anda. Gunakan Royco agar resep tumis kangkung anda lebih disukai keluarga.

Seorang apoteker dan ibu yang hobi memasak, menulis serta berbagi informasi di media online. Saat ini ikut menjadi kontributor di Hoopiz.com
Lihat semua tulisan 📑.